PENGARUH POLA ASUH AUTHORITATIVE TERHADAP KEMANDIRIAN ANAK USIA 4-6 TAHUN

Authors

  • Sri Ratna Prihatin Universitas Al Azhar Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.36722/jaudhi.v5i2.1788

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pola asuh Authoritative terhadap kemandirian anak usia 4-6 tahun. Metode expost facto dilakukan sebagai metode penelitian dengan populasi adalah seluruh orangtua dari empat Pos PAUD di Kelurahan Mekarjaya Kecamatan Sukmajaya Depok yang menggunakan pola asuh Authoritative. Sampel ditentukan menggunakan teknik total sampling dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data dilakukan menggunakan uji normalitas dan regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang tua siswa menggunakan pola asuh authotitative dimana responden selalu bertanya pada anak tentang pelajaran di sekolahnya (63.08%), mendengarkan anak bercerita tentang keadaan di sekolahnya (56.92%), serta memberikan semangat ketika anaknya mulai malas mengerjakan tugasnya (64,62%), dengan tingkat kemandirian berada pada kategori cukup baik, dengan indikator percaya diri (63.08%), dapat menentukan pilihannnya sendiri (52,31% ), dapat bertanggung jawab (53,85%), dan mudah berteman (50,77%). Sehingga kesimpulan yang dapat disampaikan adalah bahwa terdapat pengaruh pola asuh Authoritative terhadap kemandirian anak usia 4-6 tahun dengan prosentasi sebesar 45,4%.

References

Anisah, A. S. (2017). Pola asuh orang tua dan implikasinya terhadap pembentukan karakter anak. Jurnal Pendidikan UNIGA, 5(1), 70-84.

Arikunto, Suharsimi. (2010). Prosedur penelitian : suatu pendekatan praktik. Jakarta : Rineka Cipta.

Bahri, S. (2014). Pola Asuh Orang Tua dan Komunikasi dalam Keluarga, Jakarta, Rineka Cipta.

Desmita, (2011). Psikologi Perkembangan Peserta Didik, Bandung, PT. Remaja Rosdakarya.

Rohita, (2021). Metode Penelitian Tindakan Kelas, Deepublish, Jakarta

Sugiyono, (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung, Alfabeta, CV.

Susilo, S. (2016). Pedoman Penyelenggaraan PAUD. Jakarta, Bee Media Pustaka.

Wiyani, N. (2013). Bina Karakter Anak Usia Dini. Yogyakarta: Ruzz Media.

Yamin, M., & Sanan, J.S. (2013). Panduan pendidikan anak usia dini, Jakarta, Gaung Persada Press Group.

Downloads

Published

2023-01-31

Issue

Section

Articles