PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGENAL BENTUK GEOMETRI MELALUI MAZE GEOMETRI PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN
DOI:
https://doi.org/10.36722/jaudhi.v1i1.562Abstract
Perkembangan kognitif berhubungan erat dengan Matematika. Salah satu bagian dari pembelajaran Matematika adalah mengenal bentuk geometri. Salah satu media untuk mendukung pembelajaran Matematika dalam mengenal bentuk geometri yaitu dengan menggunakan media maze geometri. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri melalui media maze geometri pada anak usia 4-5 tahun. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan teknik data kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini dikatakan berhasil jika setiap indikator sudah mencapai target yang ditentukan yaitu 75%. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil penelitian yaitu rata-rata ketercapaian pada siklus I dalam mencocokkan 89.4%, mengelompokkan sebesar 55%, menyebutkan sebesar 52.2%, dan menggambar bentuk geometri sebesar 33.2% sedangkang rata-rata ketercapaian pada siklus II dalam mencocokkan sebesar 90.4%, mengelompokkan sebesar 85.9%, menyebutkan sebesar 90.5%, dan menggambar bentuk geometri sebesar 77.5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media maze geometri dapat meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri pada anak usia 4-5 tahun di BKB PAUD Melur.References
Anderson, O.W., Krathwohl, D.R. (2010). Kerangka landasan untuk pembelajaran, pengajaran, dan asesmen. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Charlesworth, R. (1990). Math and science for young children. Newyork: Delmar Publisher Inc.
Muslich, M. (2009). Melaksanakan PTK itu mudah (Classroom Action Research). Jakarta: PT Bumi Aksara.
Peraturan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 137 Tahun 2014.
Rosidah, L. (2014). Peningkatan kecerdasan visual spasial anak usia dini melalui permainan maze. e-Journal PG PAUD Universitas Ageng Tirtayasa Banten Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Volume 8. No 2. Diakses pada http://pps.unj.ac.id/journal/jpud/article/view/78/78.
Tampubulon, S. (2014). Penelitian tindakan kelas. Jakarta: Erlangga.